Posted: 06 Feb 2022
ASI atau air susu ibu yang eksklusif sangat baik untuk diberikan kepada bayi yang baru lahir hingga umurnya genap mencapai 6 bulan. Namun, sebagian dari para ibu terkadang merasa cemas bahwa anaknya tidak bisa mengonsumsi ASI tersebut karena suda tidak bisa lancar. Terutama bagi kamu yang baru saja memiliki anak pertama, adalah tantagan tersendiri yang harus dipecahkan jalan keluarnya.
Banyak orang yang beranggapan bahwa untuk melancarkan ASI harus menggunakan obat-obatan atau resep dari dokter. Tapi, tahukan kamu bahwa melancarkan ASI bisa dilakukan dengan cara alami? Cara alami ini bermanfaat untuk bisa melancarkan ASI dengan aman dan tanpa bantuan kimia apapun. Penasaran bagaimana cara melancarkan ASI secara alami? Simak pembahasan lebih lengkapnya di bawah ini.
Faktor Penyebab ASI Tidak Lancar
Sebelum membahas bagaimana cara melancarkan ASI secara alami, ada baiknya kamu pahami terlebih dahulu apa saja faktor yang menyebabkan ASI menjadi tidak lancar. Karena sebelum mengatasi ASI yang tidak lancar, kamu harus tahu terlebih dahulu apa penyebab sehingga hal tersebut bisa terjadi. Berikut beberapa kemungkinan yang bisa menjadi penyebab mengapa ASI tidak lancar.
Kondisi Saat Kelahiran
Faktor pertama yang menyebabkan ASI tidak lancar adalah kondisi kesehatan pada ibu yang bisa mempengaruhi hormon serta membuat ASI tidak mau keluar saat setelah melahirkan. Adapun beberapa masalah kesehatan yang bisa saja terjadi yakni diabetes saat masa kehamilan, mengalami obesitas, akibat obat-obatan yang diminum, PCOS atau Polycytic Ovarium Syndrome, dan Gestational ovarian theca lutein cysts.
Kondisi Saat Kelahiran
Faktor kedua yakni dari faktor kelahiran seperti ibu yang menjadi sangat stress, adanya masalah pada plasenta, pemberian cairan infus saat masa persalinan, obat-obatan yang dikonsumsi selama melahirkan, hingga banyak darah yang harus dikeluarkan ketika melahirkan.
Payudara Ibu yang Bermasalah
Faktor dari payudara ibu yang mengalami masalah bisa juga menjadi penyebab mengapa ASI tidak lancar saat menyusui sang bayi. Adapun faktor payudara tersebut antara lain, kelahiran secara prematur, bentuk putting pada payudara ibu yang tidak seperti biasa pada umumnya, payudara yang belum berkembang sempurna sepenuhnya, hingga pernah mengalami operasi yang menyebabkan cedera di area payudara.
Inisiasi Menyusui Dini
Perlu diketahui bahwa memisahkan ibu dengan bayi yang baru dilahirkan alias tidak menerapkan IMD pada keduanya ternyata bisa mempengaruhi produksi ASI. Inilah yang menyebabkan mengapa ASI ibu lebih sulit keluar atau dengan kata lain tidak lancar untuk menyusui pada sang bayi setelah proses melahirkan.
Memahami permasalahan utama mengapa ASI tidak lancar adalah faktor yang sangat penting. Setelah mengetahui penyebab mengapa ASI tidak keluar dengan lancar, kamu harus bisa mengatasinya dengan beberapa cara di bawah ini.
Selain mengikuti cara-cara alami yang telah disebutkan di atas, penting juga bagi para ibu untuk tetap menjaga pola makan yang sehat dan seimbang serta mengonsumsi banyak air putih. Istirahat yang cukup dan mengurangi tingkat stres juga dapat berkontribusi dalam meningkatkan produksi ASI. Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan tenaga medis atau konselor laktasi jika mengalami kesulitan dalam menyusui atau memiliki pertanyaan terkait pemberian ASI. Ingatlah bahwa setiap ibu dan bayi adalah unik, dan beberapa waktu mungkin dibutuhkan untuk menemukan cara terbaik dalam melancarkan produksi ASI secara alami.
Kesimpulan dari pembahasan diatas adalah bahwa kamu harus mengetahui pokok permasalahan utama mengapa ASI tidak bisa keluar dengan lancar. Karena berbeda permasalahan, berbeda pula cara mengatasinya. Oleh karena itu, ada baiknya kamu pahami terlebih dahulu apa yang menyebabkan ASI tidak mau lancar saat menyusui sang bayi. Setelah itu, kamu bisa mengatasinya dengan cara melancarkan ASI secara alami, salah satunya adalah dengan mengonsumsi pelancar ASI Mom Uung sebagai pelancar ASI paling ampuh.